Manfaat dan Khasiat Batu Biduri Bulan
Bahkan selain untuk mempercantik diri dan keanggunan penggunanya, batu mulia ini memiliki aura mistis yang bisa menarik simpati. Beberapa khasiat dan manfaat batu biduri bulan bisa anda temukan di sini.
Di beberapa negara, Moonstone atau biduri bulan dianggap memiliki unsur magis dan mistik. Di India batu jenis ini dipercaya sebagai batu suci, lambang kebijaksanaan dan kasih sayang. Bahkan tidak sedikit pula yang menyebut batu biduri bulan sebagai batu ajaib dan batu impian, karena menurut mereka siapa yang mengenakan batu ini di saat tidurnya maka mereka akan mengalami mimpi yang indah.
Pasalnya jenis batu permata ini ini memang memiliki warna yang cenderung bening dengan serat-serat khusus di bagian dalamnya yang dapat memancarkan cahaya disaat terkena oleh cahaya. Namun perbedaannya sendiri adalah jika batu kalimaya sendiri memiliki corak warna yang cenderung seperti pelangi yang berwarna warni, sedangkan Batu Biduri Bulan Atau Moonstone sendiri cenderung memiliki warna biru dan berbentuk bulat seperti layaknya sebuah bulan. Namun tahukah anda bahwa batu yang pada saat ini tengah banyak dicari oleh para kolektor batu akik ini diyakini memiliki banyak manfaat dan juga khasiat.Sebagaimana yang telah kita ketahui bersama bahwa batu permata sendiri hingga saat ini tersedia dalam berbagai macam jenis yang tentunya dapat dijadikan sebagai perhiasan atau kebutuhan lainnya, seperti salah satunya adalah Batu Biduri Bulan atau yang dikenal juga dengan sebutan nama lainnya seperti moonstone.
Manfaat dan Khasiat Batu Biduri Bulan
Dan di bawah ini adalah beberapa Khasiat Batu Biduri Bulan yaitu:
Manfaat dan Khasiat Biduri Bulan yang memiliki tingkat kekerasan antara 6 hingga 6.5 skala mohs ini adalah dapat membantu mengeluarkan aura kecantikan wanita, juga konon katanya dapat menjadi asihan atau untuk pemikat bagi wanita. Selain itu, batu mineral yang juga memiliki kandungan kadar potassium alumunium silicate ini konon dapat membantu meningkatkan kecerdasan dan juga daya pikir pada penggunanya, hingga dapat membantu menyeimbangkan tingkat emosi hingga terlepas dari stress atau tegang berlebih.
Sedangkan di negara-negara Arab, para wanita di sana sering mengenakan baru biduri bulan yang dijahit dan dijadikan aksesoris pada pakaian yang diyakini sebagai simbol kesuburan, sementara di Perancis batu biduri bulan sudah popular sejak ratusan tahun silam dan banyak digunakan sebagai karya seni untuk melengkapi perhiasan emas dan permata. Di Eropa batu biduri bulan juga dipercaya sebagai batu yang bisa meredam emosi dan bisa mendamaikan sepasang kekasih atau suami istri yang sedang bermasalah sehingga bisa mendapatkan ketenangan dan kembali rukun.
Khasiat lain yang dipercaya muncul dari aura atau energi batu biduri bulan antara lain:
- Mendatangkan rasa simpati (kasih sayang)
- Sebagai batu pengasihan untuk memikat pria atau wanita
- Melindungi wanita dan bayi
- Meningkatkan intuisi, inspirasi, mempertaam daya pikir dan insting.
- Meramalkam masa depan
- Untuk kelancaran bisnis dan cinta
- Azimat yang biasa digunakan dalam perjalanan laut maupun darat.
- Mengatasi orang yang menderita kesulitan tidur (insomnia)
- Merangsang otak untuk bermimpi indah
- Penyeimbang dan memperkuat aspek emosional
- Membangkitkan perasaan lembut dan menjaga kebahagiaan
- Mengatasi masalah pencernaan, kegemukan atau badan yang terlalu kurus
- Meningkatkan aura kecantikan atau ketampanan
Meski batu biduri bulan lebih identik dengan wanita atau orang-orang yang terlahir di bulan Juni atau berbintang Gemini, namun batu ini cocok juga dikenakan oleh pria.
Selain khasiat di atas, ada juga beberapa manfaat batu biduri bulan yang sangat tergantung dari warnanya, yaitu:
1. Batu biduri bulan dengan motif mata kucing (Cat eye)
Diyakini bisa memepertajam penglihatan (mata rabun), menjernishkan pikiran dan biasa digunakan sebagai media meditasi, penyeimbang energi Yin dan Yang, serta bisa meningkatkan konsentrasi.
2. Batu biduri bulan dengan warna abu-abu (Gray Moonstone)
Dipercaya bisa membuka dan menyingkap tabir mistis, melihat hal-hal ghaib dengan membangkitkan daya linuwih dan waskita.
3. Batu biduri bulan putih / bening (White Moonstone)
Dipercaya bisa merangsang persepsi psikis, meningkatkan daya ingat, mengaktifkan energi kundalini pada wanita serta bisa menyeimbangkan emosional bagi pria, menenangkan anak-anak yang sulit tidur, mengusir mimpi buruk dan insomnia.
4. Batu biduri bulan kuning (Yellow Moonstone)
Dipercaya bisa meningkatkan daya kerja jantung, meningkatkan daya pikir, mengatasi stress, menenangkan pikiran, dan mampu mengatasi depresi.
5. Batu biduri bulan wana pelangi (Rainbow Moonstone)
Dipercaya bisa membersihkan pikiran dan indra, menyebarkan energi dan aura, membawa ketenangan bhatin, mengatasi insomnia, dan bisa meningkatka kesadaran diri sehingga selalu terhubung degan energi alam.